Jaga Kondusifitas Keamanan Selama Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Sragi Sambang Dialogis dengan Warga

Polres Pekalongan – Polda Jateng – Bhabinkamtibmas Polsek Sragi Briptu Sandy Triawan melaksanakan sambang dialogis dengan warganya. Selain memantau situasi di wilayah desa binaan, kegiatan sambang ini juga untuk menjaga kondusifitas keamanan selama pelaksanaan Pilkada 2024. Hal tersebut diungkapkan Briptu Sandi saat menyambangi Desa Kalijambe yang notabene adalah salah satu desa binaan, Jumat (07/09).

“Kami selaku Bhabinkamtibmas berkewajiban untuk memantau kondisi kamtibmas di desa binaan, dan melalui kegiatan sambang ini, kami berdialog dengan warga guna mengetahui segala sesuatu yang terjadi di desa,” ujarnya.

Briptu Sandi selaku Bhabinkamtibmas memang dikenal sebagai petugas yang ramah dengan warganya, tak ayal setiap kedatangannya di desa pasti disambut hangat oleh warganya.

Tahapan Pilkada 2024 telah berjalan, Briptu Sandi dalam kesempatan itu mengajak warga untuk tetap menjaga kerukunan dan keamanan di desa.

“Tidak diragukan lagi, dalam setiap pesta demokrasi pasti ada perbedaan pilihan, namun jadikan perbedaan itu sebagai warna dalam pesta demokrasi. Tetap jaga kerukunan dengan sesama serta kondusifitas di desa,” kata Pak Bhabin.

Selain itu, dirinya juga menghimbau kepada para pemuda untuk tidak lagi menggunakan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasinya. Karena hal tersebut bisa berdampak negatif bagi orang lain.

“Kanlpot jenis ini suaranya keras, dan mengganggu pengendara lainnya. Oleh karena itu, bagi orang tua yang mana anaknya masih menggunakan knalpot jenis itu, supaya diganti,” pungkas Briptu Sandi.

Di tempat terpisah, Kapolsek Sragi AKP Prisandi Tiar, S.t., S.Kom mengungkapkan, pihaknya berkomitmen menjaga keamanan di wilayah Kecamatan Sragi, terutama selama Pilkada 2024. (afk)

Editor : Humas Polres Pekalongan

Exit mobile version