Bersihkan Sampah, Sinergitas yang Epic Terjalin Antara Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Warga Desa Depok

Polres Pekalongan – Polda Jateng – Sinergitas yang epic terjalin antara Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta warga Desa Depok Kecamatan Lebakbarang Kabupaten Pekalongan. Pasalnya, mereka gotong royong membersihkan sampah di lingkungan sekitar Desa, Minggu (29/10).

Kegiatan pembersihan sampah tersebut juga diikuti oleh Kepala Desa Depok Bapak Sucipto dan mahasiswa UIN K.H Abdurrahman Wahid yang sedang melaksanakan KKN di Desa Depok.

Bhabinkamtibmas Polsek Lebakbarang Briptu Subiantoro saat dikonfirmasi menjelaskan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan.

“Sinergitas yang terjalin antara TNI-Polri dan warga masyarakat sudah diimplementasikan dengan berbagai macam kegiatan, salah satu diantaranya ya melalui gotong royong membersihkan lingkungan desa,” ujarnya.

Tidak hanya membersihkan sampah saja, Briptu Subiantoro bersama Koptu Moch. Agung Hermanto dan warga serta mahasiswa juga melaksanakan pemasangan papan larangan, untuk mencegah pembuangan sampah sembarangan.

“Jadi kami juga memasang papan larangan membuang sampah sembarangan, tentunya ini sebagai upaya untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar,” ungkap Briptu Subi. (afk)

Editor : Humas Polres Pekalongan

Exit mobile version