Polres Pekalongan – Meskipun Lebakbarang adalah sebuah kota Kecamatan yang kecil dan terpencil dan terletak di atas pegunungan, namun setiap pagi arus lantas terlihat sibuk, hal tersebut di sebabkan karena banyaknya pengendara sepeda motor yang berlalu lalang menuju ke tujuannya, terutama para siswa – siswi pelajar SMP N 1 dan SMK N 1 LebaKbarang.
Untuk menjaga ketertiban serta keselamatan para pengguna jalan Polsek Lebakbarang setiap pagi menurunkan beberapa anggotanya untuk melaksanakan PH pagi di tempat – tempat yang dianggap rawan.
Seperti yang di lakukan oleh Brigadir Riska Irawan, S.H., M.H pada pagi hari Rabu (5/9) pukul 07.00 wib. Beliau adalah anggota Bhabinkamtibmas Polsek Lebakbarang, namun untuk menjaga situasi arus lantas agar tetap aman, tertib dan lancar beliau rela dan tetap semangat menjalankan tugas rutin tersebut di setiap pagi hari.
Pukul 08.30 wib setelah situasi arus lantas sepi dan terkendali Brigadir Riska Irawan, S.H., M.H kembali ke Mapolsek untuk istirahat sejenak dan selanjutnya meluncur ke desa Timbangsari, Wonosido dan Sidomulyo sebagai desa binaannya. (sutrisno)
Editor : Humas Polres Pekalongan