Ranmor Dinas Polsek Doro Dalam Observasi Harwat Kendaraan Dinas TA 2018

Polsek Doro328 views

Polres Pekalongan – Dalam rangka peningkatan pelayanan terhadap masyarakat diperlukan adanya kesiap siagaan yang diantaranya adalah kesiap siagaan sarana dan prasarana.

Polres Pekalongan dalam rangka kesiap siagaan sarana prasarana melakukan observasi Harwat kendaraan dinas TA 2018 pada ranmor Dinas dijajarannya. Rabu(10/1/2018).

Bertempat di Halaman Polsek Doro, observasi Harwat kendaraan dinas Polsek Doro beserta Polsek lainnya dilaksanakan oleh subbag Sarpras Polres Pekalongan.

Hal itu membuktikan bahwa pengelolaan anggaran di bidang pemeliharaan dan perawatan (harwat) kendaraan bermotor dinas sangat mendukung kelancaran pelaksanaan tugas.

Menurut Kapolsek Doro ” memang kendaraan dinas harus dalam kondisi prima dan siap pakai, sehingga optimalisasi harwat ranmor dinas ini sangat diperlukan guna mendukung pelaksanaan tugas”. Imbuhnya.

Pada Tahap observasi hanya dilakukan pendataan seluruh kerusakan yang ada pada Kendaraan Dinas, Selanjutnya akan dilakukan tahap Pelaksanaan servis.(rida).

Editor : Humas Polres Pekalongan

Komentar