Polsek Petungkriyono Cek Ketersediaan Minyak Goreng Di Pasaran

Polres Pekalongan – Setelah dikeluarkannya kebijakan oleh pemerintah mengenai harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng dikembalikan ke harga pasaran, personel Polsek Petungkriyono melaksanakan pengecekan ketersediaan minyak goreng yang ada di pasaran di wilayah Kecamatan Petungkriyono, Kamis (24/3/2022).

Kapolsek petungkriyono Iptu Felix Prasetyawan, S.H mengatakan bahwa pihaknya telah memberi perintah untuk menyikapi situasi saat ini. “Saya memerintahkan anggota untuk mengecek ketersediaan minyak goreng di warung ataupun toko-toko yang ada di wilayah hukum Polsek petungkriyono terkait harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng dikembalikan ke harga pasaran,” ucapnya.

Kapolsek juga menjelaskan bahwa dari pengecekan tersebut didapati situasi minyak goreng di pasar maupun minimarket wilayah kecamatan petungkriyono masih mencukupi kebutuhan harian bagi masyarakat, dengan rata-rata kisaran harga dari Rp. 20.000 sampai dengan Rp. 24.000/ liter.

Polri akan terus mendukung dan mengawal kebijakan Pemerintah dalam upaya ketersediaan dan stabilisasi harga minyak goreng. Pihak Polsek petungkriyono akan terus melakukan monitoring, pengecekan langsung guna memastikan ketersediaan, distribusi lancar. (very)

Editor : Humas Polres Pekalongan

Pos terkait