Polres Pekalongan – Kanit Sabhara Polsek Petungkriyono Bripka Tarmanto bersama Kanit Intel Polsek Petungkriyono Bripka Asmui, Bhabinkamtibmas Polsek Petungkriyono Bripda Amirul Septiawan dan 1 (Satu) Anggota Bhabinsa Koramil Petungkriyono melakukan pemantauan dan pendampingan secara langsung proses Penyaluran Program Sembako Reguler Dan Perluasan Tahap I Bulan Januari 2021 dari Kemensos lewat TKSK (Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan) Petungkriyono, yang bertempat di E Warung Harapan Sejahtera milik Bapak Taib yang beralamat di Dukuh Garung Rt. 002 Rw. 003 Desa Yosorejo Kecamatan Petungkriyono Kabupaten Pekalongan, Minggu (17/1/2021) Pukul 08.00 wib.
Adapun jumlah keluarga Penerima manfaat dari Program Sembako Reguler Dan Perluasan Tahap I Bulan Januari 2021 adalah sebanyak 373 orang dengan rincian tiap Desa diantaranya Desa Gumelem 64 orang, Desa Kasimpar 85 orang, Desa Kayupuring 100 orang dan Desa Simego 124 orang.
Bahwa penerima Bantuan Sembako Reguler Dan Perluasan Tahap I Bulan Januari 2021 Kecamatan Petungkriyono dibagikan secara langsung kepada penerima bantuan tersebut dan tidak boleh untuk diwakilkan. Persyaratan pengambilan bantuan setiap penerima harus membawa foto copy KTP dan foto copy Kartu keluarga, Pembagaian bantuan program sembako reguler dan perluasan tahap I bulan Januari 2021 untuk setiap desa diberikan waktu tersendiri. Pelaksanaan bantuan program sembako reguler dan perluasan tahap I bulan Januari 2021 dilaksanakan 2 hari pada hari Sabtu 16 Januari dan hari Minggu 17 Januari 2021, bantuan program sembako reguler dan perluasan tahap I bulan Januari 2021 tersebut berupa beras 12 kg, telur ½ kg, kacang tanah ¼ kg, bawang merah 0,6 kg, ayam 1 kg, dan kentang 0,8 kg.
Dalam pemantauan tersebut, Bripka Tarmanto menyampaikan himbauan kepada para penerima BPNT agar tetap mematuhi protokol kesehatan mengingat masih masifnya penularan virus Corona di wilayah Kabupaten Pekalongan khususnya Kecamatan Petungkriyono.
Pada dasarnya masyarakat sudah paham dan mengerti akan bahaya virus yang saat ini menjadi Pandemi di negara Indonesia tersebut, Para penerima yang umumnya ibu rumah tangga tersebut tampak sudah memakai masker, namun kadang lalai dan masih melakukan kerumunan.
Saat dikonfirmasi melalui Kapolsek Petungkriyono Polres Pekalongan AKP Jamaludin membenarkan bahwa proses penyaluran bantuan pangan non tunai selalu di lakukan pengamanan oleh para Bhabinkamtibmas masing-masing desa untuk mencegah adanya kerumunan dan gangguan Kamtibmas lainnya, ujar Kapolsek AKP Jamaludin. (Amirul)
Editor : Humas Polres Pekalongan