Polres Pekalongan – Polri sebagai abdi negara pengemban fungsi kamtibmas pada setiap langkah pekerjaannya selalu bersentuhan dengan masyarakat sehingga sangat nampak perwujudan prilakunya dilihat oleh masyarakat.
Kapolsek Wiradesa AKP Yorisa Prabowo, S.Pd dan Kanit Sabhara Bripka Tri Budi menerima tamu yang mengapresiasi tugas Polri, Kamis (8/3).
Dengan kemajuan jaman kegiatan anggota Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat semakin banyak dan memerlukan terobosan kerja agar masyarakat merasakan hasil pekerjaannya tersebut.
Polres Depok Jawa Barat salah satu kesatuan Polri yang telah melakukan dan mengolah terobosan kerja pengabdiannya kepada masyarakat dengan di ekpos berkelanjutan dalam program acara televisi dengan menampilkan kegiatan penanganan kamtibmasnya oleh tim Jaguar, sehingga mendapat apresiasi dari masyarakat luas.
Naryo Agus salah satu warga masyarakat Indonesia yang selalu menonton acara televisi dan tergugah hatinya mengapresiasi tugas terobosan Polri melalui tim Jaguar Polres Depok Jawa Barat.
Naryo Agus dengan gagah berani dan suka rela keluar dari rumahnya di Lamongan Jawa Timur, berbekal seadanya berjalan kaki melewati jalur pantura dengan hanya mempunyai satu tujuan yakni akan menemui tim Jaguar Polres Depok Jawa Barat untuk memberikan apresiasi atas terobosan pekerjaan yang telah dan sedang dilakukannya dalam menangani kamtibmas wilayah Depok.
Di perjalanannya Naryo Agus menyempatkan diri menghampiri kantor Polisi yang ada di jalur pantura . Sembari beristirahat sejenak dan bercerita sedikit tentang rasa cintanya melihat Polisi yang bertugas dan disiarkan di televisi dalam melayani , mengayomi dan melindungi masyarakat utamanya yang sering terlihat penanganan kenakalan remaja , pemberantasan narkoba, penangkapan teroris dan lainnya.
“Mudah-mudahan tim Leopard Polres Pekalongan yang telah dibentuk oleh Kapolres Pekalongan AKBP Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si kedepan bisa bersaing dengan tim Jaguar Polres Depok,” harap AKP Yorisa. (martikno)
Editor : Humas Polres Pekalongan