Polres Pekalongan – Apel Siaga Libur panjang ini dilaksanakan sebagai bentuk kesiapan Polsek Kedungwuni guna antisipasi kerawanan wilayah dalam rangka menghadapi libur panjang dan Hari Kematian Isa Al-Masih (paskah). Serta wujud pengendalian terhadap personil, mengecek kekuatan dan kesiapan personil yang siap digerakkan dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta mewujudkan sitkamtibmas yang kondusif di kewilayahan, Minggu (4/4/2021).
Kesiapsiagaan personil Polri tidak mengenal hari libur seperti saat sekarang. Seperti yang dilakukan personil Polsek Kedungwuni yang melaksanakan apel siaga libur panjang dan dalam rangka memperingati hari wafatnya Isa Al-Masih (paskah). Kapolsek Kedungwuni AKP Arisun, S.I.Kom., M.Pd pimpin langsung apel di halaman Gereja Pantecosta.
Dalam arahannya, Kapolsek menyampaikan ucapan terima kasih kepada anggota Polsek Kedungwuni dan koramil 06 Kedungwuni yang terlibat sprin dan sudah melaksanakan apel pagi dengan tepat waktu. Bahwa hari ini kita melaksanakan apel pagi dalam rangka menghadapi libur panjang dan memperingati hari wafatnya Isa Almasih (paskah). “Bahwa di wilayah kita ada 1 tempat ibadah Greja Pantecosta, anggota yang tersprin dan piket mako untuk melaksanakan pengamanan sampai acara peribadahan selesai,” ujarnya.
“Utamakan keselamatan dan selalu jaga kesehatan dimusim pandemi Covid OVID-19, selalu patuhi dan terapkan protokol kesehatan bagi seluruh anggota. Melaksanakan siaga guna antisipasi meningkatnya giat masyarakat serta antisipasi kerawanan dan gangguan kamtibmas,” tambah Kapolsek. (Humas_kdw)
Editor : Humas Polres Pekalongan