Kanit Binmas Polsek Kedungwuni Sampaikan Hal Ini Saat Binluh dengan Anak-Anak

Avatar photo

Polres Pekalongan – Polda Jateng –  Kanit Binmas Polsek Kedungwuni Ipda Ridawati,S.H, M.H didampingi Bhabinkamtibmas Bripka Rizqul Anis, S.H melaksanakan kegiatan binluh Harkamtibmas. Kegiatan dilakukan terhadap anak-anak yang saat itu sedang jalan-jalan di lapangan Bebekan Kedungwuni, Selasa (04/03/2025).

Dalam kesempatan itu Ipda Rida menyampaikan kepada anak-anak untuk dapat mengisi waktu di bulan Ramadhan ini dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat.

“Pergunakanlan waktu kalian di Ramadhan ini dengan yang baik-baik dan bermanfaat bagi kalian dan juga orang lain,” ujarnya.

Kanit Binmas juga menyampaikan himbauan kepada mereka untuk tidak terlibat dalam kegiatan yang negatif, seperti perang sarung, bermain petasan, penggunaan narkoba dan balap liar. Yang mana kegiatan seperti tersebut, marak di bulan Ramadhan.

Lebih lanjut, Ipda Rida mengharapkan peran serta dari orang tua untuk selalu mengawasi dan memantau anak-anaknya, sehingga tidak terlibat dalam kegiatan yang negatif, yang bisa merugikan diri sendiri dan juga orang lain. (afk)

editor : Humas Polres Pekalongan