Bhabinkamtibmas Pantau Pendistribusian Air Bersih dari PMI kepada Warga Kelurahan Bener

Avatar photo

Polres Pekalongan – Polda Jateng – Bhabinkamtibmas Polsek Wiradesa Aiptu Bagas Agung Prasetyo melaksanakan giat pemantauan pendistribusian air bersih dari PMI Kabupaten Pekalongan di wilayah Kelurahan Bener Rt. 04 / Rw. 01 Kecamatan Wiradesa, Selasa (18/02/2025).

Dari penuturan Aiptu Bagas, kegiatan pemantauan ini sebagai langkah Kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pendistribusian.

“Kita berupaya untuk menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif. Kami juga menghimbau supaya warga bisa antri dan tidak berebut dalam mendapatkan air bersih dari PMI Kabupaten Pekalongan,” ujarnya.

Disamping itu, Aiptu Bagas juga meminta kepada warga supaya dalam meminta jatah air seperlunya saja, sehingga warga yang lain bisa kebagian.

Menurutnya, pendistribusian air bersih tersebut untuk membantu warga / pelanggan yang menggunakan air bersih PDAM Tirta Kajen, dikarenakan air PDAM Tirta Kajen sudah 4 hari tidak mengalir.

“Air sudah 4 hari tidak mengalir, karena sumur pompa PDAM yang berada di Kelurahan Pekuncen Kecamatan Wiradesa rusak, dan sekarang masih dalam perbaikan serta penambahan jaringan saluran dari mata air di wilayah Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan,” imbuh Pak Bhabin.

Lebih lanjut, Aiptu Bagas mengungkapkan, beberapa daerah terdampak akibat matinya aliran air dari PDAM Tirta Kajen diantaranya Kelurahan Bener, Kelurahan Pekuncen dan Kelurahan Mayangan. (afk)

Editor : Humas Polres Pekalongan